Menjelang Idul Fitri 1443 H Korem 084/Bhaskara Jaya  gelar Bazar.

    Menjelang Idul Fitri 1443 H Korem 084/Bhaskara Jaya  gelar Bazar.

    SURABAYA, Danrem 084/Bhaskara Jaya,  Brigjen TNI Widjanarko, S. Sos, membuka secara langsung kegiatan Bazar bertempat di lapangan Makorem Jl. A. Yani No. 1 Surabaya. Rabu, (27/4/2022)

    Dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri 1443 H/2022 M, Korem 084/Bhaskara Jaya menggelar Bazar Murah yang diselenggarakan secara bersama-sama dengan Kodim Jajaran wilayah kota Surabaya, Gresik, Sidoarjo dan Bangkalan. 

    Danrem menyampaikan, "Dengan digelarnya Bazar ini saya berharap keluarga besar Korem 084/Bhaskara Jaya bisa mendapatkan kebutuhan lebaran dengan harga yang terjangkau, selain itu kita juga ingin membantu produsen-produsen yang ada di wilayah untuk mempromosikan barang-barang produksinya kepada masyarakat khususnya keluarga besar Korem ". Tutur Danrem

    "Dalam Bazar ini selain menyediakan Sembako disajikan pula produk - produk khas olahan dari wilayah Kodim masing-masing  dan jugamenyediakan perlengkapan TNI yang khusus dijajakan oleh Primer Koperasi Bhaskara Jaya, tentunya dengan harga di bawah pasaran."PungkasNya.

    Nampak hadir dalam acara pembukaan Bazar ini Kasrem 084/BJ, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 084 PD V Brawijaya, Para Kasi Kasrem, Para Dandim Jajaran, Para Kabalak Rem dan keluarga besar Korem 084/Bhaskara Jaya. (*)

    SURABAYA
    N. Wijanarko

    N. Wijanarko

    Artikel Sebelumnya

    Patroli Wilayah Babinsa Tengilis Mejoyo...

    Artikel Berikutnya

    Wujud Kepedulian, Dandim Bagikan Bingkisan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Turut Merayakan HUT Ke-20 Yonif 754/ENK, Prajurit dan Persit Kodim 1710/Mimika Laksanakan Donor Darah

    Ikuti Kami